Senin, 26 Desember 2011

LIPI: 2012, Pertarungan Internal Koalisi

VIVAnews - Pengamat Politik LIPI, Ikrar Nusa Bhakti, memprediksikan bahwa tahun 2012 merupakan ajang pertarungan antar partai politik di koalisi, bukan lagi partai koalisi pemerintah dengan oposisi.

"Pertarungan kekuasaan bukan antara oposisi dan partai pemerintah tapi antar partai pemerintah sendiri," ujar Ikrar di Jakarta, 26 Desember 2011.

Ia mengatakan,  ada dua partai di dalam koalisi yang  banyak berseberangan dengan anggota koalisi lainnya, yaitu Golkar dan PKS. "Kalau PPP dan PKB sikapnya terlihat angin-anginan," ujar Ikrar.

Ikrar juga mengatakan, pada 2012 nanti partai politik dan para politisi akan saling berlomba menanamkan investasi politiknya agar pada 2014 mereka dilirik oleh rakyat.
"Politisi dan partai akan saling berkompetisi untuk meraup simpati rakyat, semua individu berusaha dapat saham politik supaya mereka bisa terpilih lagi," ujar Ikrar.

Karena itu, lanjutnya, tidak heran bila nanti akan ada aksi saling kritik antara politisi antar partai atau sesama partai, untuk mendapatkan saham politik di tahun 2014.

Namun, ia berharap, tahun depan tidak saja menjadi tahun pertarungan politik, namun juga bisa menjadi tahun kedewasaan dalam berpolitik. "Tidak ada lagi calon presiden yang didiskreditkan dan peristiwa menyesakkan hati, seperti di Mesuji dan Bima," ujar Ikrar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar