Minggu, 16 Juni 2013

Hanura Konsisten Tolak Kenaikan Harga BBM

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Fraksi Hanura DPR RI, Syarifuddin Sudding menegaskan partainya tetap konsisten menolak kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi.
"Saya kira, kami sudah putuskan tetap seperti sikap semula waktu di paripurna DPR 2012 lalu bahwa Hanura menolak harga BBM naik. Jadi sampai saat ini kami tetap konsisten dengan sikap itu," kata Sudding di gedung DPR Jakarta, Selasa (4/6/2013).
Menurut Sudding, dalam kondisi seperti saat ini kenaikan harga BBM justru akan menyengsarakan rakyat. "Rakyat sudah susah, ini akan berimbas ke daya beli masyarakat dan yang miskin akan tambah miskin," katanya.
Penolakan Hanura akan kenaikan harga BBM memperpanjang daftar fraksi di Dewan yang menolak kenaikan harga BBM. Sebelumnya Fraksi PDI-P, Fraksi Gerindra, dan Fraksi PKS telah menyatakan penolakannya terhadap rencana kenaikan harga BBM bersubsidi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar